Universitas Potensi Utama Meraih 2 penghargaan Kategori SPMI pada Anugrah Laporan SPMI di lingkungan LLDIKTI Wil. 1 Tahun 2025
Jan 29, 2026By Admin LPM
Medan, 27 Januari 2026 – Dalam rangka memberikan penghargaan atas dedikasi dan prestasi nyata Perguruan Tinggi Swasta (PTS) dalam penjaminan mutu pendidikan, LLDIKTI Wilayah I Sumatera Utara menggelar malam penghargaan bergengsi: Anugerah Pelaporan SPMI LLDIKTI Wilayah I Tahun 2025. Acara yang berlangsung megah di Le Polonia Hotel Medan ini menjadi bukti komitmen bersama dalam mendorong kesempurnaan Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) di setiap institusi. Acara tersebut dihadiri oleh ketua Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Helmi Kurniawan, S.T., M.Kom dan Staf LPM Faisal Amir Harahap, M.Kom.
Doc.1Doc.2
Penghargaan diserahkan langsung oleh Kepala LLDikti Wilayah 1 Sumut Prof. Drs. Saiful Anwar Matondang, M.A., Ph.D diterima oleh Ketua Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Helmi Kurniawan, S.T., M.Kom
Kegiatan ini bukan sekadar seremoni, melainkan implementasi konkret dari Permendikti Saintek Nomor 39 Tahun 2025 tentang Penjaminan Mutu Pendidikan Tinggi. Anugerah SPMI diposisikan sebagai momentum strategis untuk refleksi mendalam dan penguatan budaya mutu berkelanjutan, yang dijalankan melalui siklus PPEPP (Penetapan, Pelaksanaan, Evaluasi, Pengendalian, dan Peningkatan) di seluruh lingkungan perguruan tinggi.
“Anugerah ini adalah bentuk pengakuan atas kerja keras, inovasi, dan konsistensi para pimpinan dan tim penjaminan mutu di kampus-kampus swasta. Mereka adalah ujung tombak dalam menciptakan ekosistem pendidikan yang tidak hanya memenuhi standar, tetapi terus bertumbuh dan meningkatkan kualitas layanannya,” ujar perwakilan LLDIKTI Wilayah I dalam sambutannya.